Resep Es Cincau Segar Paling Enak

Resep Es Cincau Segar Paling Enak Manis memakai susu, bisa juga dengan kelapa muda tapi tidak untuk cara membuat yang sekarang. Kali ini kita akan membuat es cincau yang berbentuk dadu ini, di perpadukan dengan susu kental manis, sirop dan bahan lainnya yang tentunya manis dan segar. Kesegaranya memang tiada tara, cincau kotak yang sudah terpotong sudah tercampur dengan berbagai macam bahan yang sangat lezat didalam sebuah gelas. Rasa sirup manis yang merasap dalam es batu juga sangat nikmat untuk terus dimasukan kedalam mulut. Di resep minuman kali ini Tempat Resep Ku akan memberi bahan-bahan yang mudah di dapat dan cara membuatnya mudah, langsung saja di baca resepnya hingga selesai.

Resep Es Cincau Segar Paling Enak

Resep Es Cincau


Bahan es cincau segar paling enak :
  • 300 gram cincau ( bisa di beli di toko terdekat )
  • 200 ml susu putih kental manis
  • 200 ml sirop merah manis
  • 150 gram gula pasir , larutkan dalam air hangat
  • secukupnya air dingin
  • secukupnya es batu serut

Cara membuat es cincau segar paling enak :
  1. Siapkan cincau, potong dadu, sisihkan.
  2. Siapkan baskom atau wadah lainnya, tuangkan air dingin secukupnya, lalu tambahkan susu kental manis, sirop dan air larutan gula, aduk aduk hingga merata.
  3. Masukan cincau yang sudah di potong ke dalam baskom, aduk aduk lagi.
  4. Siapkan gelas saji, isi dengan cincau beserta kuahnya, lalu tambahkan es batu serut di atasnya.
  5. Hidangkan es cincau segar ini selagi dingin.

Tentu segar rasanya bila menikmati es cincau ini di kalah matahari sedang terik, jika stok cincau anda lebih dari resep ini lakukan saja sama persis di resep ini, dan tambahkan susu kental manis dan sirop sesuai takaran. Seperti kata saya di atas anda bisa menambahkan kelapa muda atau bahan lainnya yang mungkin akan membuat Resep es cincau segar paling enak ini akan terasa lebih enak yang tentunya tidak akan kalah enak dari Resep Es Cendol tradisional yang mungkin sobat sudah mengetahui rasanya seperti apa.