Resep Es Teler 77
Es teler 77 ini sudah sekali banyak memiliki gerai, mungkin sebagian dari anda sudah tahu letak dan tempatnya. Namun, tentu banyak juga yang jauh dan malas untuk mengunjunginya, jadilah kami buat resepnya semirip mungkin dengan rasa yang tentunya tidak jauh beda. Es atau minuman manis ini sangat cocok untuk mengisi acara keluarga ketika sedang ramai berkumpul sembari mengisi obrolan ringan. Berikut resep kami, silahkan simak dengan perlahan dan pasti.Bahan Es Teler 77 :
- 250 gram kelapa muda serut
- 1 buah alpukat, kerok dagingnya
- 260 gram buah nangka, potong korek api
- 250 gram buah melon, potong dadu
- 150 ml susu kental manis
- 300 gram Gula, aduk ke dalam air hangat
- Secukupnya sirup dengan rasa sesuai selera
- Secukupnya air kelapa muda dingin
- Secukupnya es batu serut
Cara membuat es teler 77 :
- Siapkan gelas, susu buah dengan takaran yang pas secara rapih.
- Tambahkan air kelapa muda dan es batu.
- Tuangi dengan susu kental manis dan sirup.
- Terakhir, santap lah es teler 77 selagi dingin.
Demikian pembahasan dari Resep Es Teler 77 yang memiliki rasa segar, dingin, manis dan lezat banget deh pokoknya. Jika menurut anda resep ini menarik, silahkan bagikan kepada teman, kerabat atau saudara yang mungkin sangat membutuhkan resep ini. Coba juga resep minuman dingin dari kami yaitu Resep Es Pisang Ijo Segar Dan Enak.